Berapa Tarif Ekspedisi ke Aceh? Masih Mahalkah?

 

Aceh merupakan provinsi yang letaknya ada di ujung barat Indonesia. Meski sempat terpuruk akibat gempa dan tsunami tahun 2004 silam, nyatanya kini provinsi yang memiliki julukan Serambi Mekah tersebut bisa kembali bangkit dan terus bertumbuh termasuk di bidang sosial ekonominya. Hal tersebut tentu menjadi kabar baik bagi banya kalangan.

Salah satu bidang yang terus tumbuh dan berkembang yakni perdagangan. Memang sudah sejak lama provinsi ini dikenal dengan para saudagar dan aktivitas perdagangannya. Untuk itu pula, ada banyak jasa pengiriman atau ekspedisi yang mulai bermunculan kembali meski sempat ambruk akibat tsunami lalu.

Berkembangnya ekspedisi atau jasa pengiriman ini sangat membantu para pedagang atau warga lain yang ingin mengirimkan barang dari tempat yang jauh letaknya, misal pengiriman dari Pulau Jawa. Selain itu, ini juga membantu dalam menghemat biaya karena bisa menggunakan berbagai macam promo menarik berupa diskon pengiriman yang disediakan oleh ekspedisi sumatera.

Ada banyak orang yang memanfaatkan keberadaan jasa pengiriman barang untuk memperlancar bisnis mereka. Ini dapat mendistribusikan barang ke alamat tujuan dalam waktu yang cukup singkat dan cepat tergantung dari jauh dekatnya Alamat pengiriman.

Tarif dan lama Pengiriman Ekspedisi Jakarta ke Aceh

Tarif atau biaya kirim dari Pulau Jawa khususnya Jakarta ke Aceh tentu akan berbeda antara ekspedisi satu dengan ekspedisi lainnya. Begitu pula dengan lama pengirimannya. Sebagai contoh, ada salah satu ekspedisi cargo bernama PMTOH yang sudah lahir di Aceh pada tahun 1975 lalu.

Dikarenakan memang berdiri di provinsi ini, tentu ekspedisi ini juga melayani rute ke Aceh. Kelebihannya, biaya kirim atau tarif yang dikenakan akan lebih murah jika dibandingkan dengan ekspedisi lain. Per kg-nya, Anda akan dikenakan tarif Rp6.500- Rp7.000 atau Rp1.125.000/m3-nya. Itupun tergantung kota mana tujuan pengiriman Anda.

Lama pengiriman dari PMTOH Cargo berkisar dari 7 hingga 1 hari kerja, terhitung sejak armada berangkat. Lama pengiriman biasanya tergantung dari jenis dan ukuran barang yang dikirim, misalnya makanan, barang pecah belah, peralatan medis, elektronik, otomotif atau barang lainnya.

Ketentuan Layanan Pengiriman Barang

Beberapa pihak pengirim barang memiliki ketentuan yang perlu diketahui oleh calon pelanggannya. Misalnya, beberapa layanan kargo mengharuskan Anda mengantarkan barang yang akan dikirim ke alamat kantor untuk diproses, namun ada pula yang bersedia untuk mengambilnya ke alamat pengirim. Beberapa ketentuan lain misalnya:

  1. Free pick up dilakukan apabila berat barang lebih dari 500 kg. Layanan ini membuat para pelanggannya tidak perlu menghantarkan ke Jasa ekspedisi akan tetapi pihaknya akan menjemput ke alamat penjemputan barang.
  2. Berat barang di atas 150 kg akan dikenakan charge alat berat layanan port to door. Biaya penambahan muatan ini masih terbilang cukup murah terjangkau. Biasanya digunakan oleh para pebisnis yang mengirimkan barang dalam jumlah besar.
  3. Packing kayu, plastik, atau kardus akan dikenakan biaya tambahan yang biasanya bisa dikonsultasikan dengan staf ekspedisi. Untuk jenis packing ini biasanya gunakan untuk membungkus berbagai macam peralatan seperti elektronik serta berbagai barang yang mudah pecah.

Dengan banyaknya layanan pengirim paket ke Aceh ini, tentu Anda tak perlu merasa khawatir lagi saat diharuskan mengirim barang dalam jumlah besar atau kecil ke provinsi ini. Tinggal memilihnya dengan bijak. Sebelum memilihnya Anda harus telitinya terlebih dahulu supaya bisa mendapatkan jasa ekspedisi yang memuaskan dan memberikan layanan terbaik.